Lomba Karya “ANUGERAH ATIKAN JABAR” dengan tema “Inovasi Teknologi dalam Pembelajaran di era Industri 4.0”, diharapkan dapat menjadi sarana para pemangku kepentingan (stakeholders) pendidikan saling bertukar pikir, asah, asih dan asuh untuk bersama memikirkan masa depan bangsa melalui pendidikan. Selain itu, lewat kegiatan ini stakeholders pendidikan dapat saling berkompetisi secara obyektif dan ilmiah untuk terus menelurkan ide-ide inovatif bagi kemajuan Bangsa dan Negara
Tujuan :
- Sebagai sarana berkarya masyarakat yang peduli pendidikan di Jawa Barat;
- Menumbuhkan atmosfer riset di lingkungan Pendidikan
- Berperan serta aktif dalam membangun masyarakat yang kritis, inovatif dan berdaya saing
Mata Lomba :
- Whiteboard Animation for Digital Media at Classroom;
- Media Interaktif;
- Film Dokumenter;
- 3D Modelling;
- Visualisasi Pembelajaran AR;
- Produk Kreatif Pembelajaran Teknologi;
- Waste Recycle;
- Internet of Things;
- Robotika;
- Perikanan;
- Sekolah Berbasis TIK.
Pelaksanaan : Rabu-Jumat/20-22 November 2019
Tempat : Grand Hotel Lembang
Pada Kegiatan ini SMK Negeri 1 Cimahi Memperoleh dua gelar :
- Juara 1 Lomba Internet of Things
- Juara 2 Lomba Media Interaktiv