SMK Negeri 1 Cimahi dipercaya menjadi tuan rumah untuk empat mata lomba dalam ajang Lomba Kompetensi Siswa (LKS) tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2024. Acara ini berlangsung pada tanggal 14-16 Mei 2024 dan mencakup mata lomba :

  • Cyber Security
  • Industrial Control
  • Mechatronics
  • Mobile Robotics

Para peserta dan pembimbing mata lomba cyber security

Pembukaan resmi LKS tahun ini diadakan di SMK Negeri 2 Bandung dan dibuka oleh Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat, Bapak Wahyu Mijaya. Dalam sambutannya, Kadisdik menekankan pentingnya ajang kompetensi seperti LKS dalam membentuk karakter siswa. “Bukan tentang menang kalah, tetapi membentuk jati diri Adik-adik menjadi kuat. Tidak hanya dalam lomba, tapi menjadi kuat dalam kehidupan di masa sekarang dan yang akan datang,” ujarnya.

Kadisdik menambahkan, menjadi juara takkan bermakna tanpa mengerti arti disiplin, sportivitas, kejujuran, dan karakter baik lainnya. “Piala akan berdebu, piagam kemenangan bisa hilang, namun karakter yang baik akan terus bertumbuh dan menang,” tegasnya. Beliau juga menyampaikan terima kasih kepada seluruh guru pembimbing yang terus membina siswa hingga sampai di titik ini, menjadi yang terbaik di kabupaten/kota masing-masing.

Kepala SMK Negeri 1 Cimahi, Bapak Agus Priyatmono Nugroho, S.Pd., M.Si., menyatakan, “Kami merasa terhormat dan bangga dapat menjadi tuan rumah untuk empat mata lomba LKS. Ini adalah kesempatan untuk menunjukkan kemampuan dan kesiapan kami dalam menyelenggarakan acara sebesar ini.”

Para peserta dan juri mata lomba industrial control

 

Selain itu, perwakilan siswa dari SMK Negeri 1 Cimahi juga turut berkompetisi dalam mata lomba tersebut. Mereka semua adalah para juara yang telah lolos seleksi tingkat kota dan siap bersaing di tingkat provinsi.

Baca juga :   Rudi Haryadi menjadi Juara 1 Guru SMK Berprestasi Jawa Barat

Seluruh civitas akademika SMK Negeri 1 Cimahi mendukung penuh jalannya acara dan berharap semua peserta dapat menunjukkan performa terbaik mereka. Semoga ajang ini tidak hanya menghasilkan juara-juara baru, tetapi juga membentuk karakter siswa yang kuat dan tangguh.

Mari kita dukung bersama kesuksesan LKS tingkat Provinsi Jawa Barat tahun 2024 dan semoga SMK Negeri 1 Cimahi dapat memberikan yang terbaik sebagai tuan rumah.

By Admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

16 − = 14