Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Barat mengadakan acara penting yang penuh makna, yaitu Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional bagi guru-guru yang naik jenjang jabatan dari Guru Pertama ke Guru Muda dan dari Guru Muda ke Guru Madya. Acara dilaksanakan pada hari Kamis, tanggal 24 Agustus 2023, dimulai pukul 07.00 pagi hingga selesai. Untuk guru-guru yang dinaungi oleh Kantor Cabang Dinas Pendidikan (KCD) Wilayah VII dilaksanakan di Aula Cabang Dinas Pendidikan Wilayah VII, Jalan Baros No. 64, Kota Cimahi.
Acara bersejarah ini berdasarkan surat dari Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Jawa Barat dengan Nomor : 2318/KPG.07/Bangtur, yang dikeluarkan pada tanggal 21 Agustus 2023. Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional ini menjadi pengakuan dan apresiasi atas dedikasi serta kinerja luar biasa yang telah ditunjukkan oleh para guru yang bersangkutan.
Adapun dari SMK Negeri 1 Cimahi Guru yang dilantik dan diambil Sumpah Jabatan Fungsional berjumlah 12 oarang guru. Daftar guru yang akan menerima penghargaan ini adalah :
No | Nama | Jabatan Lama | Jabatan Baru |
1 | FARID MULYANA, S.Pd. | Guru Muda | Guru Madya |
2 | ANDRI RAHMADI, S.ST. | Guru Muda | Guru Madya |
3 | IMAN SETIAWAN, S.Pd., M.Pd. | Guru Muda | Guru Madya |
4 | TATAN HERMAWAN, S.Pd. | Guru Muda | Guru Madya |
5 | EDI SADILI, S.Pd. | Guru Muda | Guru Madya |
6 | SRI WINDARWATI, S.Pd. | Guru Muda | Guru Madya |
7 | SOPIAH, S.E. | Guru Muda | Guru Madya |
8 | ERWIN, S.Pd. | Guru Muda | Guru Madya |
9 | DIAH MARLIANA, S.Pd. | Guru Muda | Guru Madya |
10 | AGUS SURATNA PERMADI, S.Pd. | Guru Pertama | Guru Muda |
11 | EDI NUR ROCHMAN, S.Pd. | Guru Pertama | Guru Muda |
12 | BUDIMAN, S.T. | Guru Pertama | Guru Muda |
Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Fungsional ini juga menjadi momen bersejarah yang mengilhami para siswa dan staf di SMK Negeri 1 Cimahi untuk terus berkembang dan memberikan kontribusi positif dalam dunia pendidikan.
Selamat kepada semua guru yang akan menjalani pelantikan dan mengambil sumpah jabatan fungsional ini. Semoga dedikasi dan semangat dalam mengajar dan mendidik akan terus menginspirasi generasi muda untuk meraih prestasi yang lebih tinggi dan meneruskan tongkat estafet pendidikan yang berkualitas.